Sabtu, 18 Mei 2024
  • MEWUJUDKAN LEMBAGA PENDIDIKAN VOKASI YANG UNGGUL SERTA MENGHASILKAN TAMATAN BERKARAKTER PROFIL PELAJAR PANCASILA, MENYONGSONG PUNCAK BONUS DEMOGRAFI INDONESIA

Workshop Pembelajaran Guru dan Peningkatan Kapabilitas GTK SMK Negeri 1 Singkawang T.P 2023/2024

Workshop Peningkatan Kapabilitas GTK dan Pembelajaran Guru di Sekolah

Dalam rangka melanjutkan kegiatan program dari kegiatan SMK PK ( Pusat Keunggulan), Kegiatan Workshop Peningkatan Kapabilitas GTK dan Pembelajaran Guru di Sekolah merupakan kegiatan akhir dari kegiatan SMK PK yang harus di laksanakan. Tim manajemen SMK N 1 Singkawang beserta jajarannya berupaya agenda yang disusun dan harus terealisasi sehingga dalam akhir tahun 2023 kegiatan 100 % tercapai.

Adapun kegiatan workshop dimulai pada hari senin s.d. Jum’at ( 13 s.d. 17 November 2023) diadakan Worksop Peningkatan Kapabilitas GTK dan Pembelajaran Guru di Sekolah. Workshop yang berlangsung lima hari ini mengangkat tema yang berkaitan tantangan pendidikan di masa mendatang karena berkaitan paradigma pendidikan di Indonesia. Terutama dalam menerapkan kurikulum merdeka

Secara umum kita tahu, tujuan SMK yakni mempersiapkan peserta didik terutama untuk bekerja dalam bidang tertentu, sesuai dengan UUD no 20 tahun 2023. Merdeka belajar merupakan sebuah terobosan untuk mentransformasi pendidikan Indonesia menuju terciptanya sumber daya manusia unggul dan berkualitas. Secara khusus workshop ini meningkatkan GTK sehingga kemampuan bertambah dengan harapan peningkatan kualitas guru dan pengembangan guru dalam Kapabilitas GTK  sehingga siap dalam menerapkan kurikulum merdeka.

Narasumber yang hadir dalam Kegiatan Workshop ini berasal dari berbagai disiplin Ilmu mulai dari praktisi pendidikan, kemudian Ibu Yunda Rismawati, S.Pd yang sudah berpengalaman menjadi Duta Teknologi Kemendikbudristek, Narasumber berbagi praktik baik PMM, Google certified trainer,Co-capten belajar.id

Kesempatan ini pula narasumber Dr Hariansyah, M.Si dalam pemaparan Proyek Diferensiasi dan Proyek Based Learning (PBL) dalam kurikulum merdeka. Dr Hariansyah, M.Si juga menambahkan Lembar Kerja (LK) sebagai bagian dari bahan ajar guru, terutama guru IPAS & produktif.

Workshop ini juga turut dihadiri oleh Ketua Komite SMK Negeri 1 Singkawang, Selain Itu juga Ibu Yunda dalam pemaparan Peningkatan Kapabilitas Guru dengan materi yang sangat menginspiratif bagi para guru yaitu mempraktikan Video dengan aplikasi Canva

Sementara itu kepala Sekolah SMK Negeri 1 Singkawang Bapak Yudi Firman Santosa, ST.,M.T.I mengungkapkan bahwa “ Tuntutan SMK, yakni kurikulum sesuai kebutuhan dunia kerja, sertifikasi kompetensi siswa, kerjasama dengan dunia industri, kecepatan siswa yang telah lulus untuk terserap. Dengan Kemampuan GTK yang baik maka GTK harus menerapkan GISI ( Bersinergi dan Berprestasi). Bersinergi yakni membangun relasi, kerjasama kreatif, hubungan harmonis. Sedang berprestasi bisa dalam akademik, nonakademik, maupun kenaikan pangkat. (HUMAS)

Post Terkait

0 Komentar

KELUAR